Di-comeback Juventus, Jose Mourinho Pertanyakan Mentalitas Pemain AS Roma

Di-comeback Juventus, Jose Mourinho Pertanyakan Mentalitas Pemain AS Roma

KABARINDO, JAKARTA - Jose Mourinho mempertanyakan mentalitas para pemain AS Roma usai di-comeback oleh Juventus dengan skor 3-4 pada pekan ke-21 Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, Senin (10/1/2022) dini hari WIB.

Jose Mourinho resah dengan mentalitas para pemain AS Roma lantaran mereka gagal mempertahankan keunggulan 3-1.

"Untuk 70 menit kami memainkan pertandingan dengan konsekuensi dari bakat yang kami miliki, tapi pilihan utama dari skuad dan pemain yang bermain sering kurang memiliki kepribadian, bahkan mengatur emosi di dalam pertandingan," ungkap Mourinho, dikutip dari Sky Sports.

Baca Juga: Media Turki Sebut Kabar Kepindahan Mesut Ozil ke RANS Cilegon FC?

Jose Mourinho mengatakan bahwa para pemain AS Roma mengalami kekacauan saat Juventus mencetak gol kedua.

Ketika itu sundulan Manuel Locatelli berhasil memperkecil ketertinggalan Si Nyonya Tua.

"Itu bagus untuk 70 menit, lalu ada kejatuhan psikologis. 3-2 membunuh kami. Ketika kamu membiarkan mereka kembali untuk 3-2, sebuah tim dengan mentalitas yang kuat seperti Juventus, karakter yang kuat. Ketakutan datang. Sebuah kerumitan psikologis. Ini bukan masalah untuk saya karena (skor) 3-2, ini adalah masalah untuk mereka. Untuk tim saya," ujar Mourinho.

"Pada akhirnya, ketika kamu dalam masalah, kamu akan kembali dan mencari karakter. Tapi ada orang-orang di ruang ganti yang terlalu baik, sedikit terlalu lemah. Saya sudah memberitahu pemain, jika pertandingan berakhir pada menit 70, itu akan menjadi penampilan yang luar biasa. Sayangnya, itu tidak berakhir," sambungnya.

Adapun AS Roma pada akhirnya tumbang dengan skor 3-4 dari Juventus. Mereka berhasil unggul lebih dulul berkat gol dari Tammy Abraham, Henrikh Mkhitaryan dan Lorenzo Pellegrini hingga menit 70.

Kalah dengan Skor 3-4

Selanjutnya, Juventus berhasil bangkit dan mencetak tiga gol dari Manuel Locatelli, Dejan Kulusevski dan Mattia De Sciglio dalam kurun waktu 7 menit .

AS Roma sempat mendapatkan peluang untuk menyamakan kedudukan lewat penalti. Namun, eksekusi penalti Lorenzo Pellegrini berhasil diselamatkan oleh Wojciech Szczesny.

Akibat kekalahan ini, AS Roma tertahan di peringkat ke-7 klasemen sementara Liga Italia dengan raihan 32 poin dari 21 pertandingan, sedangkan Juventus berada di peringkat kelima dengan torehan 38 poin.

Sumber Berita: Sky Sport

Foto: Twitter AS Roma