Piala Asia U-23 2024: Jepang, Korea Selatan dan Thailand Raih Poin Penuh

Piala Asia U-23 2024: Jepang, Korea Selatan dan Thailand Raih Poin Penuh

KABARINDO, DOHA - Laga semalam Piala Asia U-23 2024, Selasa 16 April 2024 hingga Rabu (17/4/2024) digelar empat laga matchday pertama Grup B dan C.

Laga pertama mempertemukan Timnas Jepang U-23 vs Timnas China U-23 di matchday pertama Grup B Piala Asia U-23 2024. Hasilnya, Timnas Jepang U-23 menang 1-0 via gol Kuryu Matsuki pada menit kedelapan.

Kekalahan ini praktis mempersempit langkah Timnas China U-23 untuk lolos ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Sebab, dalam dua laga ke depan, mereka harus bersua Timnas Korea Selatan U-23 dan Timnas Uni Emirat Arab (UEA) U-23.

Di laga lain Grup B, Korea Selatan U-23 menang dramatis atas UEA U-23. Gol kemenangan 1-0 Timnas Korea Selatan U-23 atas UEA U-23 dilesakkan Lee Young-jun di menit 90+4.

Alhasil, untuk sementara posisi satu dan dua Grup B Piala Asia U-23 2024 ditempati Korea Selatan U-23 dan Jepang U-23 dengan poin identik, yakni tiga angka. Korea Selatan U-23 menempati posisi lebih baik karena unggul dalam poin disiplin.

Selanjutnya di grup lain (Grup C), mempertemukan duel Irak U-23 vs Thailand U-23 dan Arab Saudi U-23 vs Tajikistan U-23. Di luar dugaan, Thailand U-23 menang 2-0 atas Irak U-23!

Gol-gol kemenangan Thailand U-23 dicetak Waris Choolthong pada menit 26 dan Teerasak Poeiphimai (65’). Sementara di laga lain, Arab Saudi U-23 menggilas Tajikistan U-23 dengan skor 4-2.

Untuk sementara, puncak klasemen Grup C Piala Asia U-23 2024 ditempati Arab Saudi U-23 dengan tiga angka, disusul Timnas Thailand U-23 di posisi kedua.

Berikut hasil Piala Asia U-23 2024 semalam:

Grup B

Timnas Jepang U-23 vs Timnas China U-23 = 1-0

Timnas Korea Selatan U-23 vs Timnas UEA U-23 = 1-0

Grup C

Timnas Irak U-23 vs Timnas Thailand U-23 = 0-2

Timnas Arab Saudi U-23 vs Timnas Tajikistan U-23 = 4-2