Ganjar: Tumpang Tindih Regulasi yang tak Ada Hentinya Harus Bisa Diselesaikan di Meja Presiden

Ganjar: Tumpang Tindih Regulasi yang tak Ada Hentinya Harus Bisa Diselesaikan di Meja Presiden

KABARINDO, JAKARTA - Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo menegaskan tumpang tindih regulasi yang tak ada hentinya harus bisa diselesaikan di meja Presiden. Hal ini diungkapkan Ganjar saat menjawab pertanyaan panelis pada debat ketiga Pilpres 2024, di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024).

Oleh karena itu, kata Ganjar, maka seluruh yang tumpang tindih dari sisi regulasi satu perlu harmonisasi. “Perlu sinkronisasi dan pada tingkat tidak ada keputusan maka pemimpin tertinggi harus berani mengambil keputusan itu,” katanya.

“Sehingga tumpang tindih yang selama ini selalu saja menjadi perdebatan yang tidak ada hentinya, maka diselesaikan di meja Presiden. Dan itu saya kira sikap yang paling jelas untuk membereskan persoalan ini,” ujarnya.

Ganjar pun mengatakan siapapun dalam konteks eksekutif maka pemimpin tertinggi lah yang harus mengambil keputusan, kecuali harus berbicara dengan DPR maka harus duduk bersama untuk membicarakan secara regulatif.

Sebelumnya, Ganjar pun menegaskan dalam membereskan yang tumpang tindih dan itu harus dimulai dari pemimpin yang punya komitmen untuk membereskan. “Siapa dia? pemimpin tertinggi, Presiden.”

“Maka kalaulah kemudian kita bicara pertahanan yang ada di laut maka sekian lembaga yang mengurus laut mesti disatukan dalam sebuah wadah costguard. Ketika kita bicara keamanan dan tumpang tindih, maka keamanan dan wilayahnya yang ada di Kepolisian,” pungkasnya.