Garuda Travel Fair 2021 Diharapkan Bisa Ikut Bangkitkan Pariwisata Indonesia

Garuda Travel Fair 2021 Diharapkan Bisa Ikut Bangkitkan Pariwisata Indonesia

KABARINDO, JAKARTA - Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2021 resmi dibuka pada Jumat (10/12/2021). Pameran wisata ini digelar dengan metode luring dan daring.

GATF 2021 secara luring digelar di The Hall Mall Lantai 8 Senayan City pada 10-12 Desember 2021. Sedangkan untuk pameran daring digulirkan pada 10-16 Desember 2021 melalui website gatf2021.com.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, pun menyambut positif berlangsungnya GATF 2021 meski masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Sang menteri berharap kegiatan ini dapat mendorong kebangkitan pariwisata Indonesia sehingga dapat turut menggerakkan ekonomi nasional dan terbukanya lapangan kerja.

Baca Juga: Siap-siap! BNI Sekuritas Prediksi IHSG Capai 7.400, Kapan?

"Semangat berwisata #DiIndonesiaAja terus kami kampanyekan untuk mendorong wisatawan nusantara termotivasi mengunjungi destinasi wisata di dalam negeri," kata Sandiaga Uno saat membuka GATF 2021.

Pada kesempatan tersebut, Menparekraf juga menekankan bahwa semua yang terlibat dalam industri pariwisata harus menyesuaikan diri dengan situasi pandemo Covid-19 yang masih melanda.

Salah satunya dengan penerapan protokol kesehatan yang berbasis Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability (CHSE), termasuk pada libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Menurut Sandiaga Uno, penerapan protokol kesehatan berbasis CHSE di berbagai destinasi wisata Indonesia sudah berjalan cukup baik.

"Indonesia adalah satu dari lima negara di dunia yang memenuhi level 1 WHO. Ini berkat kerja keras kita semua," ujar sang menteri.

"Mari terus tingkatkan kemampuan kita untuk menggerakkan ekonomi sektor pariwisata dalam bingkai CHSE yang tahun depan sudah masuk dalam bentuk SNI (Standar Nasional Indonesia)."

Sumber Berita: Antara
Foto: Antara