Kangen Bruce Willis?
MIDNIGHT IN THE SWITCHGRASS
KABARINDO, XXI Kokas, Jakarta- Berdurasi hampir 100menit, paling tidak berharap Bruce Willis di usia senjanya, tepatnya 67 tahun masih menjanjikan dengan aksi laga.
Kali ini tidak ada dan scene yang menampilkan Bruce malah Megan Fox yang bersanding dengan aktor gaek jadi agen FBI yang ber'buru' serial killer di satu kota kecil.
Akting Megan optimal dan terlihat apik dibandingkan film lainnya yang menghadirkan sebagai pemanis belaka.
Makin penasaran yaaa? Jadwalnya film yang dibesut sineas Randall Emmet dengan distribusi LionGates tetap menjanjikan twist menegangkan walau tidak optimal.
Rencana tayang besok, Jumat 2 Desember di jaringan xxi dan lainnya.
Sinopsis Singkat;
Berdasar dari kisah nyata pembunuh berantai paling berbahaya di Texas.
Agen FBI Karl Helter (Bruce Willis) dan rekannya, Rebecca Lombardo (Megan Fox) yang sedang proses pengungkapan jaringan perdagangan seks bertemu dengan Crawford (Emile Hirsch), seorang polisi Florida yang sedang menyelidiki serangkaian pembunuhan yang tampaknya terkait dengan jaringan perdagangan seks.
Ketika Rebecca diculik oleh mereka dan kehidupannya terancam, Byron hanya memiliki beberapa jam untuk mengumpulkan petunjuk terakhir dan mengakhiri pembunuh terkenal tersebut.
Genre Film : Action, Crime, Thriller diproduseri Ryan Black, Alex Eckert, Randall Emmett, George Furla, Nick Koskoff, dan Diana Principe.
Skenario ditulis Alan Horsnail sederet pemain selain Bruce Willis, dan Megan Fox, ada Emile Hirsch, Lukas Haas, Caitlin Carmichael, Olive Abercrombie, Jason Trawick, Lydia Hull, Welker White.
Comments ( 0 )