Ketum PSSI Unfkap Jadwal Keberangkatan Pratama Arhan ke Jepang

Ketum PSSI Unfkap Jadwal Keberangkatan Pratama Arhan ke Jepang

KABARINDO, JAKARTA -

Lewat video yang diunggah di media sosial Mochamad Iriawan, Arhan dan Sang Ketum tampak melakukan obrolan melalui videocall.

Dalam video itu tampak Mochamad Iriawan mengungkap jadwal keberangkat Arhan ke Jepang.

“Kamu nanti saya yang lepas ya ke Jepang pada 25 Februari 2022, insya Allah itu hari Jumat,” kata Mochamad Iriawan.

"Iya pak siap,” jawab Pratama Arhan.

Akan Disiapkan Upacara Pelepasan

Iriawan menyebut bahwa pihaknya akan menyiapkan pelepasan Arhan ke Jepang.

Sementara itu, Arhan mengaku bahwa ia masih akan bermain satu laga lagi untuk PSIS Semarang di Liga 1.

“Iya pak saya nanti akan bermain lawan Bali United,” kata Arhan.

BACA JUGA: Kontraktror Janjikan Eksekusi Terbaik untuk Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika

“Setelah lawan Bali United, saya pulang dulu ke Semarang terus ke Blora dan pamitan sama keluarga,” tambahnya.

Adapun pertandingan PSIS Semarang kontra Bali United akan dilaksanakan pada Minggu (20/2/2022) malam WIB.

Seperti diketahui sebelumnya, Pratama Arhan dipastikan akan meninggalkan PSIS untuk bergabung dengan klub J2 League, Tokyo Verdy.

Kepastian kepindahan Pratama Arhan diumumkan oleh kedua klub pada Rabu (16/2/2022).

Arhan akan menandatangani kontrak berdurasi dua musim bersama klub Ibu Kota Jepang tersebut.

Sumber/Foto: Mochamad Iriawan