Mercure Surabaya Grand Mirama Merenovasi Hotel, Tingkatkan Fasilitas & Layanan
Mercure Surabaya Grand Mirama Merenovasi Hotel, Tingkatkan Fasilitas & Layanan
Siap berkompetisi di industri hospitality, bagikan tumpeng robyong 170 porsi dalam perayaan HUT ke-17
Surabaya, Kabarindo- Mercure Surabaya Grand Mirama telah melakukan revonasi pada fasilitasnya mulai dari desain lobi, kamar, meeting room maupun ballroom. Dari 257 kamar yang dimiliki, hotel ini melakukan renovasi pada 133 kamar dari berbagai tipe.
“Kami mengaplikasikan desain modern dengan sentuhan lokal, mengingat Mercure Surabaya Grand Mirama berlokasi di Surabaya,” ujar Cluster General Manager Mercure Surabaya Grand Mirama dan Grand Mercure Malang Mirama, Sugito Adhi, di sela perayaan HUT ke-17 Mercure Surabaya pada Minggu (25/2/2024) dengan mengangkat tema 17’th moments.
Ia mengatakan, renovasi dijadwalkan selesai pada November nanti, sehingga dapat dioperasikan menyambut Desember yang merupakan peak season bagi industri hospitality, mengingat ada momen Natal dan Tahun Baru serta liburan akhir tahun.
“Renovasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan SDM, fasilitas maupun layanan agar Mercure Surabaya Grand Mirama dapat menjaring lebih banyak tamu dan memberikan kepuasan, sehingga dapat terus eksis dan mampu berkompetisi dengan hotel-hotel lain,” ujar Adhi.
Menurut ia, hal itu juga harus didukung dengan menjalin relasi yang baik antara manajemen dengan staf dan karyawan, kolega serta klien.
Rangkaian acara HUT dimulai pada Minggu (25/2/2024) dengan mengadakan olahraga pound fit pada kegiatan car free day di Jl. Raya Darmo depan hotel, dilanjutkan cek kesehatan gratis dan edukasi oleh ahli gizi bekerja sama dengan RKZ.
Acara berlangsung semarak yang dihadiri oleh masyarakat yang ingin mengikuti cek kesehatan, karyawan maupun owner hotel. Masyarakat juga bisa mendaftar untuk mendapatkan produk susu bubuk kedelai gratis.
Pada kesempatan tersebut dilakukan perarakan tumpeng nasi kuning dari halaman hotel ke jalan di depannya lalu kembali ke hotel, dilanjutkan pembagian 170 porsi tumpeng robyong kepada semua yang hadir. Jumlah ini sesuai dengan angka depan usia Mercure Surabaya. Mereka juga bisa mengambil nasi kuning, beragam lauk dan sayuran serta polo pendem seperti pisang rebus, singkong rebus, ketela rebus dan kacang rebus. Tak ketinggalan minuman es kopyor yang menyegarkan.
Adhi mengapresiasi bagi-bagi tumpeng tersebut. Ia menerangkan, tumpeng memiliki makna yang bagus dalam adat Jawa. Bentuk tumpeng yang seperti gunung mampu menghidupi semua makhluk di bawahnya.
“Makna dari tumpeng robyong ini menjadi harapan kami agar Mercure Mirama dapat selalu memberikan semangat serta dampak positif bagi seluruh masyarakat” ujarnya.
Adhi mengatakan, usia 17 bagi individu adalah usia yang sedang mekar, dinamis dan aktif berkiprah. Begitu pula bagi Mercure Surabaya yang berkomitmen untuk terus dinamis dan produktif.
“Memasuki usia 17 menunjukkan kita siap memasuki masa dewasa. Kami berkomitmen untuk terus berbenah maju ke arah yang lebih baik dari sisi sumber daya, fasilitas, F&B maupun layanan,” paparnya.
Pada Senin (26/2/2024) hari ini dilakukan syukuran dan potong tumpeng oleh owner dan jajaran direksi PT Mirama Wisata. Closing party akan diadakan pada 10 Maret 2024 yang bakal dihadiri oleh seluruh staf Mercure Surabaya beserta keluarga.
Comments ( 0 )