Minaqu Indonesia dan PP SHI Gelar FGD Meretas Jalan Jakarta Sebagai Kota Hijau Masa Depan Dunia
KABARINDO, JAKARTA - Minaqu Indonesia bekerja sama dengan Pimpinan Pusat (PP) Serikat Hijau Indonesia (SHI), menggelar Focus Group Discussion (FGD) bertema “Meretas Jalan Jakarta Sebagai Kota Hijau Masa Depan Dunia” dalam upaya menciptakan lingkungan Jakarta yang lebih hijau, Kamis, (13/2/2025) di Pictum Coffee And Kitchen, Jalan Raya Ragunan Desa, Jakarta Selatan.
FGD ini bertujuan untuk Mengembangkan kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, aktivis lingkungan, akademisi dan komunitas dalam upaya penghijauan kota Jakarta melalui penerapan teknologi ramah lingkungan, serta Menyusun langkah konkret dalam pengurangan emisi karbon untuk menciptakan perubahan nyata dalam kehidupan perkotaan.
Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah narasumber terkemuka, antara lain Ade Wardhana Adinata. S.E., M.M. CEO Minaqu Indonesia, yang membuka acara dengan pemaparan mengenai gagasan dan konsep penerapan green city berbasis teknologi di Jakarta.
Sementara itu, Dr. Ir. Pramono Anung Wibowo., M.M . Gubernur DKI Jakarta terpilih, turut berbagi wawasan mengenai rencana kerja serta kolaborasi tentang kota hijau.
“melihat jakarta apabila nuansa hijaunya tidak nampak, maka ini semua tugas saya bersama teman – teman, terus terang saya sangat terkesan dengan apa yang disampaikan oleh pak ade wardhana tadi, jadi FGD hari ini jangan bicara tentang polusi jakarta, tetapi bagaimana gagasan dan konsep tadi bisa diterapkan di Jakarta, saya sangat berminat sekali untuk mewarnai jakarta baik dari balai kota, rumah susun, fasilitas publik, semoga semua ini cukup dalam 5 tahun ini”, Ujar Dr. Ir. Pramono Anung Wibowo., M.M. dalam sambutanya.
Dengan luas Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang baru mencapai 5,2% dari total wilayah, jauh di bawah target 30% sesuai UU No. 26 Tahun 2007, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkomitmen untuk mempercepat transformasi kota menuju konsep Green City.
Selain itu, keterlibatan masyarakat menjadi kunci keberhasilan dalam mewujudkan kota hijau. Oleh karena itu, berbagai program edukasi dan partisipasi publik digalakkan, seperti gerakan penghijauan, kampanye pengurangan sampah plastik, serta program insentif bagi warga yang menerapkan gaya hidup ramah lingkungan.
"karena Pak Pramono Anung sangat merespon baik FGD ini maka kami akan menyusun rencana tindak lanjut diantaranya : Pertemuan lebih teknis untuk menyusun progam teknis dan strategis, usulan kegiatan yang disajikan menjadi kertas kerja Jakarta Kota Hijau, melaksanakan workshop untuk menyusun program-program yang lebih detail," ujar Ketua Umum PP SHI, Ade Indriani Zuchri sebagai penanggung jawab kegiatan.
Kegiatan FGD ini mendapat respon positif dari peserta yang hadir, terutama dari para aktivis lingkungan serta akademisi, Selain itu, acara ini juga menjadi power positif mewadahi berbagai stakeholder untuk mempererat kerja sama dalam upaya menuju green city.
Dengan terselenggaranya FGD ini, diharapkan Jakarta dapat menjadi model bagi kota-kota lain di Indonesia dalam mengimplementasikan konsep Green City demi masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan.
Comments ( 0 )