Pandemi, Pertanian Jadi Penyangga Utama Pertumbuhan Ekonomi

Pandemi, Pertanian Jadi Penyangga Utama Pertumbuhan Ekonomi

KABARINDO, JAKARTA - Selama masa pandemi dua tahun terakhir, sektor pertanian jadi penyangga utama pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Hal itu disampaikan oleh Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo.

Saat sektor lain mengalami kontraksi, sektor pertanian mampu tumbuh positif selama dua tahun terakhir.

Selain itu, penurunan kasus Covid-19 dan juga masyarakat yang sudah mulai aktif kembali membuat sektor pertanian semakin berkembang.

"Untuk itu, saya senang dan berharap agar sektor pertanian dapat terus berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional ke depannya," kata Mentan.

Pada triwulan IV 2021, Produk Domestik Bruto (PDB) dari sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan tumbuh 2,28 persen.

Laju Pertumbuhan

Menurut catatan BPS, ada empat sektor utama pertumbuhan ekonomi nasional.

Empat sektor itu adalah  industri, perdagangan, pertanian, dan pertambangan menurut Kepala BPS, Margo Yuwono.

Ada beberapa faktor yang membuat sektor pertanian tumbuh.

Di antaranya adalah peningkatan produksi sayur dan buah, peningkatan subsektor tanaman hortikultura sebesar 3,8 persen, dan pertumbuhan di sektor perkebunan 2,28 persen.

"Pertumbuhan subsektor perkebunan terjadi karena adanya peningkatan produksi pada komoditas kelapa sawit dan kakao," kata Margo.

"Kombinasi antara kondisi pandemi yang relatif terkendali, tren pemulihan ekonomi global yang terus berlanjut, dan stimulus fiskal mendorong akselerasi pertumbuhan ekonomi selama triwulan IV 2021."

Sumber: Antara
Foto: Antara