Pemenang Hadiah Nobel Maria Ressa Sebut Media Sosial 'Lumpur Beracun'
KABARINDO, Oslo - BBC melaporkan bahwa jurnalis Filipina pemenang Hadiah Nobel Perdamaian Agustus lalu, Maria Ressa, menyerang laman-laman media sosial dengan menyebut mereka "banjir lumpur beracun".
Selama pidato penerimaannya di Norwegia, ia mengatakan raksasa teknologi telah "membiarkan virus kebohongan menginfeksi kita masing-masing".
Salah satu pendiri situs berita Rappler ini menuduh situs-situs seperti Facebook mengambil untung dari menyebarkan kebencian.
Dia kemudian menuduh raksasa internet AS "bias terhadap fakta dan jurnalis" dan menggunakan "kekuatan seperti Tuhan" mereka untuk menabur perpecahan.
"Kebutuhan terbesar kita saat ini adalah mengubah kebencian dan kekerasan itu, [yang merupakan] lumpur beracun yang mengalir melalui ekosistem informasi kita," katanya.
Perusahaan induk Facebook, Meta, baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka memperkenalkan fitur baru untuk memberi orang lebih banyak kontrol atas apa yang muncul di umpan berita mereka. Jejaring sosial itu telah berada di bawah pengawasan ketat dalam beberapa tahun terakhir tentang bagaimana algoritmanya mempromosikan konten.
Baca juga:
Facebook Dituntut $150 M atas Ujaran Kebencian Terhadap..
Apa Dampak Bagi Pengguna, Usai Facebook Ganti Nama Manjadi...
Ressa menerima Hadiah Nobel Perdamaian di Balai Kota Oslo pada hari Jumat (10/12) bersama dengan rekan pemenangnya Dmitry Muratov, editor surat kabar Rusia Novaya Gazeta.
Mereka berdua dianugerahi hadiah sebagai pengakuan atas perjuangan mereka untuk mempertahankan kebebasan berekspresi.
Muratov, 60, mendesak para tamu pada upacara tersebut untuk mengheningkan cipta selama satu menit bagi para jurnalis yang terbunuh dalam pekerjaan mereka, dan mengatakan profesi itu sedang melalui "masa kelam" di Rusia.
Dia mengatakan lebih dari 100 jurnalis, media, pembela hak asasi manusia dan LSM baru-baru ini dicap sebagai "agen asing" oleh kementerian kehakiman Rusia. "Di Rusia, ini berarti satu hal - 'musuh rakyat'."
Muratov selama beberapa dekade membela kebebasan berbicara di Rusia. Dia mengatakan wartawan telah kehilangan pekerjaan mereka, terpaksa meninggalkan negara itu dan "kehilangan kesempatan untuk hidup normal". ***(Sumber dan foto: BBC)
Comments ( 0 )