Persiapan Kapten Timnas Putri Indonesia untuk Hadapi Piala Asia Wanita 2022
KABARINDO, MUMBAI - Kapten timnas putri Indonesia, Ade Mustikiana, membeberkan persiapan khususnya untuk menghadapi Piala Asia Wanita 2022.
Menurut Ade Mustikiana persiapan utama yang dilakukan dia dan rekan-rekannya adalah soal mental.
"Untuk persiapan, sekarang paling penting persiapin mental karena pas di lapangan mental berpengaruh sekali," ucap Ade Mustikiana dikutip dari Skor.id.
"Kalau untuk fisik, aku sendiri udah siap karena selama latihan di sini, setiap hari kami juga selalu latihan fisik. Jadi (persiapan) paling penting, mental," ia menambahkan.
Target Lolos Piala Dunia 2023
Sedangkan soal target, Ade punya target agar bisa lolos dari fase grup sehingga bisa berlaga di Piala Dunia Wanita 2023.
"Kalau untuk target, pasti kami inginnya lolos. Kalau kami lolos, Indonesia bisa masuk Piala Dunia," ujar pemain berusia 22 tahun tersebut.
Baca Juga: Herry IP Sudah Tentukan Skuad Indonesia untuk Piala Thomas dan SEA Games Tahun Ini
"Makanya, mudah-mudahan nanti kami bisa lolos. Yang penting, main pertama itu kami harus menang," Ade menambahkan.
Adapun timnas putri Indonesia akan mulai berlaga di ajang Piala Asia Wanita 2022 pada 21 Januari 2022 mendatang.
Lawan pertama Indonesia adalah salah satu tim terkuat, yaitu Australia.
Indonesia dan Australia berada satu grup di Grup B bersama dengan Filipina dan Thailand.
Sumber Berita: Skor.id
Foto: PSSI
Comments ( 0 )