PSM Makassar Resmi Berpisah dengan Wiljan Pluim
KABARINDO, MAKASSAR - PSM Makassar resmi mengumumkan telah berpisah dengan Wiljan Pluim (Willem Jan Pluim). Keputusan itu disebut telah diambil berdasarkan diskusi kedua belah pihak.
“Saat itu pun telah tiba. Cepat atau lambat dalam perjumpaan, pasti akan ada perpisahan," bunyi unggahan di akun media sosial PSM Makassar @psm_makassar, Senin (9/10/2023).
"Setelah melalui proses diskusi panjang, PSM Makassar dan Pluim akhirnya bersepakat untuk mengakhiri kerjasama yang telah terjalin lebih dari tujuh tahun lamanya,” imbuh klub berjuluk Juku Eja itu.
Dengan demikian, usai sudah kisah Pluim bersama PSM. Pemain asal Belanda itu secara total sudah membela Pasukan Ramang selama tujuh tahun dua bulan sejak 2016.
Pesepakbola berusia 34 tahun itu mampu membawa Juku Eja menjuarai Piala Indonesia 2018-2019 dan Liga 1 2022-2023. Selain membawa PSM Makassar juara, Pluim juga tercatat sebagai pemain terbaik pada kompetisi musim lalu.
PSM Makassar pun berterima kasih atas jasa besar dan perjuangan yang diberikan oleh Pluim. Pria kelahiran Zwolle itu tercatat sebagai pemain asing terlama yang membela satu klub di komepetisi domestik Indonesia.
Atas nama keluarga besar, PSM Makassar mengucapkan apresiasi dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pluim atas segala kontribusi, kesetiaan, dan kebersamaan yang telah ia berikan selama tujuh tahun dua bulan," tulis PSM.
“Wiljan Pluim telah membela PSM Makassar sejak tahun 2016 dan melewati banyak momen pasang surut bersama tim Ayam Jantan Dari Timur," imbuh klub tersebut.
"Hal ini pun menasbihkannya menjadi pemain asing paling lama yang membela satu klub dalam kompetisi Liga Indonesia hingga saat ini. Momen suka dan duka sang kapten akan selalu terkenang dan tak tergantikan,” tutup PSM.
Comments ( 0 )