Ario Bayu & Marsha Timothy; Terpuji Di FFB 2018

Ario Bayu & Marsha Timothy; Terpuji Di FFB 2018

Bandung, Kabarindo- Acara yang begitu digandrungi oleh masyarakat Bandung akhirnya digelar. FFB (Festival film Bandung) kali yang ke-31 kemarin, Sabtu (24/11/18) telah dibuka secara resmi oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Walikota Bandung Oded M. Danial ditemani puluhan artis perfilman nasional, termasuk pemain film legendaris Indonesia Indro Warkop.

Acara diawali dengan pawai semarak peserta FFB dari Gedung Balaikota Bandung menuju bangunan paling bersejarah kota Bandung, Gedoeng Sate dimana puncak FFB saat ini tengah digelar.

Seperti biasa, FFB selalu disambut antusian dan animo yang luar biasa dari masyarakat Bandung yang berjubel menyemut di sepanjang jalan dari Balaikota Bandung hingga Gedoeng Sate. Pelaksanaan FFB membuat wajah kota Bandung menjadi lebih ceria dari akhir minggu biasa.

Masyarakat memanfaatkan moment megah ini untuk dapat berselfie bareng para artis film idolanya masing-masing. Kemeriahan acara ini dapat ditonton secara langsung melalui liputan jaringan televisi nasional, SCTV.

Ada 37 judul film nasional, 67 judul Sinetron Televisi, 365 Film Televisi (FTV) dan 213 judul film impor yang ikut serta pada penyelenggaraan FFB tahun ini. Sebelumnya (19/9/18), Bandung Creative Hub. telah mengumumkan sejumlah judul film dalam berbagai katagorie sebagai nominator pemenang para sineas Indonesia yang akan menyabet berbagai penghargaan di bidang industri perfilman nasional.

Berikut hasil FFB 2018;

Aktor Terpuji diberikan kepada Ario Bayu di Film Sultan Agung sementara Marsha Timothy jadi Aktris Terpuji di Film Marlina Si Pembunuh Dalam 4 Babak.

- Pemeran Pembantu Wanita Terpuji  : Cut Mini dalam Film Posesif Produksi Palari Film

- Pemeran Pembantu Pria Terpuji : Morgan Oey dalam Film Koki Koki Cilik Produksi MNC Pictures.

- Penata Kamera Terpuji Film Bioskop : Yunus Pasolar dalam Film Kafir.

- Penata Editing Terpuji Film Bioskop : Ryan Purwoko dalam Film Produksi Starvision.

- Penata Artistik Terpuji Film Bioskop : Edi Wibowo dalam Film Sultan Agung Produksi Dapur Film.

- Pemeran Pria Terpuji Serial Televisi : Eza Gionino dalam Film Aku Bukan Ustad Produksi MNC Pictures.

- Pemeran Wanita Terpuji Serial Televisi : Marshanda dalam Film Orang Ketiga Produksi Sinemart.

- Kategori Sutradara Terpuji Serial Televisi : Kiki ZKR dalam Serial Lubang Tikus.

- Kategori Sutradara Terpuji Serial Televisi : Maruli Ara Dalam Serial Orang Ketiga