Bincang Bincang Sinema Di 4 Sekolah Padang & Solok

Bincang Bincang Sinema Di 4 Sekolah Padang & Solok

Raih pembelajaran merdeka belajar Perfilman Nasional

KABARINDO, Padang-  Sumringah dan bersuka cita, apalagi pasca ujian. Anak didik dari SMAN 3, SMAN 1, SMAN 12 Kota Padang yang rata-rata berakreditasi A bersama pelajar SMKN 1 Kota Solok memahami dan akhirnya terlibat diskusi apa itu industri perfilman yang punya peluang karir 30an lebih karir berbeda, dari dOP, Astrada, Sutradara, produser, penulis skenario dan lainnya.

"Wah beruntung sekali dan bangga sekolah kami terpilih dari banyak sekolah di Kota Padang. SMAN 12 bersama 3 dan 1 hanya 3 sekolah plus gabung nya pelajar dari Kota Solok SMKN 1. Film ini penting dan semoga anak-anak bisa punya ekskul sehingga mereka bisa punya film, " ucap pak Dadang Kepsek SMAN12 yang sebelumnya segendang sepenarian dgn Bu Fitri PLT Kepsek SMAN 3 Padang pasca Maulidan kemarin, Jumat (29/9).

Ia menyambut baik acara yang bertajuk Bincang Bincang Sinema Filmmaker Goes to School membuka peluang anak didik berkarir di dunia perfilman dari jadi aktor & aktris sampai penulis skenario atau sutradara.

H.Syamsul Bahri pun sebagai Kepsek Smansa Kota Padang bersyukur dan bahagia disambangi tim dFI demiFilm Indonesia bersama Dit PMM KemendikbudRistek RI menghadirkan sineas Bukittinggi Arief Malinmudo yang kondang dengan karyanya Perjalanan Pertama yang terbaru sebelumnya ada Surau Silek yang dhinggapi banyak penghargaan dari festival dalam dan luarnegeri juga Liam & Laila kisah gadis Minang yang dipinang pria bule.

Pembaca bisa ikuti penjelasan lengkapnya di Kanal Apresiasi Film YouTube DemiFilm TV.

"Saya tahu persis kampung halamanku indah, Bukittinggi sehingga pemandangannya, kuliner sampai adat tradisinya bisa dikenal seantero dunia dengan FILM. Menjadi sutradara harus diawali dari rasa ingin tahu yang tinggi sebagai prinsip utama agar bisa menvisualkan semua kondisi bersama tim. Sebelum layar lebar saya awali dengan film pendek dan DokuDrama," jelas Arief yang kesehariannya juga sebagai dosen ISI di PadangPanjang.

Edi Suardi- Dit PMM KemendikbudRistek RI terus mengajak dan mengawal Filmmaker lokal ke pentas nasional. Program Tahunan dFI ini sudah dari PangkalPinang, Makassar, Samarinda dan kini di Padang.

Ia akui sangat penting mengenalkan banyak yang berperan di belakang layar sehingga sebuah film bisa dinikmati khalayak. Hal itu diaminkan Yan Widjaja selaku Ketua Umum Yayasan DemiFilm Indonesia berharap di penghujung November mendatang, Kota Batam bisa menjadi kota terakhir Bincang Bincang Sinema bersama sekolah disana.

Acara berakhir siang nanti, Sabtu (30/9) bersama ratusan lebih guru dan pelajar 4 sekolah nonton bareng Petualangan Sherina2 hari ketiga di CGV Raya Padang.

Tidak hanya sosialisasi, motivasi juga apresiasi film nasional.

"Mencintai Indonesia Dengan Jadi Penonton Film Nasional."

#DemiFilmIndonesia