Imran: "Pemain Malut United Antusias Menghadapi Semen Padang"

Imran: "Pemain Malut United Antusias Menghadapi Semen Padang"

KABARINDO, JAKARTA - "Pemain berlatih dengan kerja keras yang luar biasa. Saya yakin Malut United akan menunjukkan performa terbaik di semifinal." 

Begitulah optimisme yang terpancar dari pernyataan pelatih kepala Malut United, Imran Nahumarury, pada sesi jumpa pers, Sabtu (24/2/2024), sehari menjelang pertandingan kontra Semen Padang,

Duel antara Malut United dan Semen Padang merupakan salah satu pertandingan yang tersaji dalam rangkaian semifinal leg I Pegadaian Liga 2 2023-2024. Malut United yang lolos ke semifinal sebagai juara Grup Y di 12 besar akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah saat melawan Tim Kabau Sirah di Stadion Madya, Minggu (25/2).

Malut United sudah bersiap melakoni semifinal sejak satu minggu setelah laga terakhir 12 besar melawan Deltras FC. Para pemain dengan antusias menyantap setiap menu latihan yang diberikan pelatih selama masa persiapan tersebut.

Menurut coach Imran, antusiasme para pemain selama menjalani latihan itulah yang menumbuhkan keyakinan di skuad Malut United. Laskar Kie Raha yakin bisa menuntaskan misi yang sejak awal ditetapkan, yakni meraih kemenangan.

Kemenangan di leg I menjadi penting bagi Malut United yang dijadwalkan bertamu ke markas Semen Padang pada leg kedua (29/2).

"Semua pemain siap. Dengan persiapan yang berjalan baik, pemain punya peluang besar untuk meraih kemenangan," kata Imran dalam konferensi pers usai sesi official training.

Bertanding di Stadion Madya juga menjadi salah satu aspek yang menambah keyakinan Malut United. Alwi Slamat dkk. selalu meraih kemenangan saat bertanding di Stadion Madaya kontra FC Bekasi City (2-0) dan Deltras FC (2-1).

"Kami punya catatan apik saat bermain di kandang. Semoga tren positif ini terus berlanjut," ujar Frets Listanto Butuan sebagai perwakilan pemain dalam sesi jumpa pers.

Frets Butuan memprediksi pertandingan kontra Semen Padang akan berlangsung seru. Sebab, Semen Padang juga datang dengan sederet tren apik yang perlu diwaspadai oleh Malut United.

Semen Padang hanya menelan satu kekalahan sepanjang pergelaran Liga 2 2023-2024, dari babak pendahuluan hingga 12 besar. Skuad asuhan Delfi Adri ini pun hanya kebobolan 2 gol saat berjuang di 12 besar. Catatan yang mewarnai keberhasilan Semen Padang sebagai juara Grup X.

Di samping itu, Semen Padang memiliki penyerang asing bernama Kenneth Ngwoke yang sejauh ini telah membukukan 13 gol.

"Sepak bola itu soal team work. Saya pikir semua pemain Semen Padang yang berada di kotak penalti sama berbahayanya," tutur Imran yang enggan terpaku dengan ketajaman Ngwoke dalam perburuan kemenangan.

Di sisi lain, Semen Padang akan datang dengan misi terhindar dari kekalahan. Menang atau seri di markas Malut United akan memberikan Rosad Setiawan dkk. keuntungan pada leg II.

"Malut United punya winger cepat. Di lini tengah juga. Kami sudah menganalisa supaya bisa meredam kekuatan Malut," kata coach Delfi.

Pertandingan antara Malut United dan Semen Padang di Stadion Madya, Jakarta Selatan, berpotensi dihadiri ribuan pendukung Laskar Kie Raha.

Rosad sebagai perwakilan pemain Semen Padang mengimbau kepada suporter timnya agar mematuhi regulasi liga yang tidak memperbolehkan pendukung tim tamu hadir di stadion.

"Kita harus mematuhi peraturan liga. Suporter tamu tidak boleh datang. Pasti suporter kami bisa berdoa dan mendukung dari kejauhan. Hal itu cukup bagi kami para pemain," ujar gelandang berusia 27 tahun tersebut.

Semifinal leg I antara Malut United dan Semen Padang juga bisa disaksikan melalui siaran langsung Indosiar dan layanan live streaming di Vidio.com pada Minggu (24/2/2024) mulai pukul 19.00 WIB atau 21.00 WIT. Foto: ist