Liga Italia: Hampir Keok, Juventus Akhirnya Tahan Imbang Tuan Rumah Bologna 3-3

Liga Italia: Hampir Keok, Juventus Akhirnya  Tahan Imbang Tuan Rumah Bologna 3-3

KABARINDO, - Drama enam gol terjadi saat Juventus menahan imbang Bologna 3-3 dalam laga penutup pekan ke-37 Serie A 2023/24 di Stadion Renato Dall'Ara pada Selasa dini hari WIB.


Tim tamu tertinggal tiga gol lebih dulu, melalui dua gol dicetak oleh Riccardo Calafiori dan satu gol lainnya Santiago Thomas Castro. Si Nyonya Tua bangkit dan menyamakan kedudukan melalui gol Federico Chiesa, Arkadiusz Milik, dan Kenan Yildiz.

Hasil ini membuat Juventus tetap menempati peringkat empat dengan 68 poin, dan gagal menyalip Bologna di posisi tiga yang memiliki poin sama, tetapi unggul jumlah selisih gol, demikian yang dikutip dari laman resmi Liga Italia.

Ini merupakan laga pertama bagi Juventus setelah memecat Massimiliano Allegri pekan lalu. Paolo Montero ditunjuk sebagai pelatih sementara hingga akhir musim ini.

Bologna langsung membuka skor saat pertandingan baru berjalan dua menit lewat gol Calafiori setelah menyambar bola muntah di kotak penalti dengan tembakan kerasnya. Skor menjadi 1-0.

Tim tuan rumah menggandakan keunggulan pada menit ke-11. Castro mencatatkan namanya di papan skor berkat gol sundulan setelah menyambut umpan silang Kacper Urbanski dari sisi kiri. Bologna memimpin 2-0 hingga turun minum.

Bologna menambah gol di awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-53. Calafiorni mencetak gol keduanya ke gawang Juventus setelah menuntaskan umpan dari Castro. Juventus tertinggal 0-3.

Si Nyonya Tua harus menunggu Bologna melakukan kesalahan untuk bisa memperkecil skor.

Juventus memperkecil ketertinggalan pada menit ke-76. Jhon Lucumi gagal mempertahankan bola di area sendiri, Federico Chiesa memanfaatkan kesempatan itu dan melepaskan tendangan di kotak penalti yang gagal dihentikan kiper Bologna, Lukasz Skorupski. Skor menjadi 3-1.

Gol tersebut membangkitkan semangat Juventus untuk mencetak gol lagi. Tim tamu kembali mencetak gol tujuh menit berselang. Kali ini tendangan bebas Arkadiusz Milik berhasil menjebol gawang Bologna.

Tembakannya sempat mengenai pemain Bologna dan menjauh dari jangkauan Skorupski yang sudah menebak arah bola.

Juventus akhirnya bisa terhindar dari kekalahan setelah Kenan Yildiz mencetak gol pada menit ke-84 lewat tembakan jarak jauh. Pertandingan berakhir imbang dengan skor 3-3.

Susunan Pemain:
Bologna (4-2-3-1): Lukasz Skorupski; Stefan Posch, Jhon Lucumi, Riccardo Calafiori (Sam Beukema 75'), Victor Kristiansen; Remo Freuler (Oussama El Azzouzi 76'), Michel Aebischer; Dan Ndoye, Kacper Urbanski (Giovanni Fabbian 70'), Jens Odgaard (Riccardo Orsolini 70'); Santiago Thomas Castro (Alexis Saelemaekers 63').

Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Bremer, Federico Gatti (Kenan Yildiz 57'); Samuel Iling-Junior, Adrien Rabiot (Nicolo Fagioli 71'), Manuel Locatelli, Fabio Miretti (Timothy Weah 46'), Andrea Cambiaso (Carlos Alcaraz 46'); Federico Chiesa, Dusan Vlahovic (Arkadiusz Milik 64').