Race Director Pertamina GP Puji Kinerja Marshal Sirkuit Mandalika
KABARINDO, JAKARTA - Pihak FIM dan Race Director Pertamina Grand Prix of Indonesia, Mike Webb, mengaku cukup puas dengan kinerja para marshal lintasan pada hari kedua MotoGP Indonesia 2022.
Para marshal dikatakan sangat cakap dan cekatan dalam membersihkan permukaan lintasan serta menunjukkan peningkatan kemampuan pesat sejak pertama dipekerjakan.
Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Utama MGPA (Mandalika Grand Prix Association), Priandhi Satria.
Salah satu insiden besar yang terjadi di ajang balapan Grand Prix pertama Tanah Air dalam 25 tahun terakhir tersebut adalah momen saat bagian bawah motor Alex Rins (Suzuki Ecstar) mengeluarkan api setelah Tikungan 12 dan ia meninggalkan motornya di Tikungan 13.
Insiden tersebut meninggalkan cukup banyak oli di lintasan sehingga sesi memasuki Red Flag. Namun, para marshal yang sebagian sudah bertugas di Mandalika sejak WSBK (World Superbike) pada November lalu bergerak cepat untuk memadamkan api, mengangkat serpihan, dan membersihkan lintasan dari oli sehingga sesi bisa berlanjut kembali.
“Mike Webb puas dengan kecakapan dan kecepatan marshall dalam memadamkan api dan membersihkan permukaan lintasan dari bekas-bekas bensin dan oli,” tutur Priandhi.
Tak hanya itu, Priandhi juga menyinggung bagaimana Mike Webb melihat petugas lintasan menunjukkan perkembangan positif dari pramusim hingga sekarang.
“Pramusim pada hari satu sampai tiga, lalu masuk MotoGP Indonesia juga dari Senin persiapan sampai hari ini kemampuannya meningkat, kecakapannya meningkat,” ujarnya lagi," terangnya..
“Ilmunya sekarang jauh lebih tinggi setelah mendapatkan masukan beberapa marshal dari Malaysia yang dibawa untuk berbagi pengalaman.
"Faktanya memang marshal dari Malaysia sudah sering mengadakan event balapan internasional termasuk MotoGP," tutup Priandhi.
Comments ( 0 )