Tiket.com Lanjutkan Kolaborasi Bersama Kemenparekraf RI Dukung ASEAN Tourism Forum 2023
KABARINDO, JAKARTA - Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI beserta jajaran Kemenparekraf menerima Gaery Undarsa, Co-Founder & Chief Marketing Officer tiket.com untuk melakukan audiensi terkait sinergi kelanjutan kolaborasi di tahun 2023 yang telah terjalin sejak tahun 2017.
Dalam kesempatan tersebut, Menparekraf mengapresiasi inisiatif tiket.com dalam mendukung pelaksanaan ASEAN Tourism
Forum (ATF) 2023 yang akan dilaksanakan pada 2 - 5 Februari di Yogyakarta sebagai Official
Ground Transportation Partner.
Selain itu, kesempatan ini menjadi tindak lanjut
mengukuhkan komitmen dalam mendukung kampanye Wonderful Indonesia untuk meningkatkan pergerakan wisatawan nusantara dan menggaet wisatawan mancanegara di
destinasi wisata nasional.
Dalam kesempatan itu, tiket.com menyampaikan laporan kegiatan kolaborasi yang telah dilaksanakan di tahun 2022, di antaranya kerja sama terkait program Multi Stakeholder Forum
di berbagai destinasi Indonesia untuk literasi digital dan pelatihan usaha yang telah menjaring
lebih dari 250 pelaku usaha wisata.
Selain itu, Dudi menyampaikan moonshot program, Jagoan Pariwisata, yang merupakan program pelatihan kepada pelaku usaha di desa wisata di Indonesia. tiket.com juga mendapatkan beberapa rencana strategis dari Menparekraf, salah satunya yakni mendukung kegiatan ASEAN Tourism Forum (ATF) 2023 yang akan dilaksanakan pada 2-5 Februari.
Dalam kegiatan kenegaraan tersebut, tiket.com turut mengambil peran sebagai Official Ground Transportation Partner dalam mendukung kesuksesan acara yangakan berlangsung di Yogyakarta. Foto. Istimewa
Comments ( 0 )