Toko Terbaru UNIQLO Resmi Dibuka di La Piazza Kelapa Gading, Jakarta
KABARINDO, JAKARTA - UNIQLO resmi membuka UNIQLO La Piazza yang merupakan toko ke-67, sekaligus toko pertama di Indonesia yang memiliki RE.UNIQLO Studio, layanan inovatif yang menawarkan perbaikan dan embroidery (bordir) untuk memperpanjang usia koleksi LifeWear favorit sehingga bisa digunakan dalam jangka waktu lebih lama.
Pembukaan toko yang terletak di lantai 1 La Piazza, Kelapa Gading ini menunjukkan antusiasme luar biasa dari masyarakat.
Peluncuran layanan RE.UNIQLO Studio di Indonesia merupakan salah satu inisiatif keberlanjutan serta sejalan dengan komitmen UNIQLO untuk membantu menciptakan kehidupan masyarakat yang lebih sirkular sebagai bentuk kontribusi untuk bumi yang lebih baik.
Naoki Kamogawa, President Director PT Fast Retailing Indonesia (UNIQLO Indonesia) mengungkapkan kegembiraannya mengenai pembukaan toko terbaru ini.
“Menutup rangkaian pembukaan toko terbaru UNIQLO di tahun ini, kami senang sekali bisa menghadirkan UNIQLO La Piazza sebagai toko ke-67 di Indonesia sebagai komitmen kami untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup masyarakat dengan menghadirkan LifeWear – pakaian yang sederhana , berkualitas tinggi, dan fungsional," paparnya.
Ini juga menjadi momentum bagi UNIQLO untuk memperkenalkan RE.UNIQLO Studio kepada masyarakat. Layanan ini, menawarkan perbaikan dan embroidery (bordir) bagi pakaian lama dan baru dari UNIQLO, bertujuan untuk memperpanjang waktu penggunaan pakaian sehingga memberi nilai dan manfaat lebih bagi penggunanya.
"Untuk itu, kami harap masyarakat bisa memanfaatkan layanan RE.UNIQLO Studio ini dengan baik dan menikmati pengalaman berbelanja yang menyenangkan bersama UNIQLO," pungkanya.
Comments ( 0 )