Viu Indonesia Punya Viu Shorts; Film Festival & Beasiswa Penuh Studi Sinematografi
Jakarta, Kabarindo– Viu berfokus pada penyajian program premium, segar untuk pemirsa Indonesia, sementara juga berinvestasi dalam kreativitas dan bakat lokal.
Pekan ini, sejalan komitmen tersebut, Viu Indonesia mengumumkan dua inisiatif baru. Pertama adalah Viu Shorts!, sebuah festival untuk siswa yang akan diadakan di 17 kota di seluruh Indonesia. Dan yang kedua adalah program beasiswa bekerjasama dengan Berkarya!Indonesia untuk siswa berprestasi.
“Kami sangat antusias untuk mendukung ekonomi kreatif Indonesia melalui pendidikan, bimbingan dan Festival Film. Melalui festival film dan beasiswa singkat ini, kami akan membantu para calon sineas Indonesia dalam mencapai potensi mereka. Ini bagus untuk ekonomi Indonesia,” kata Varun Mehta, Country Head Viu Indonesia.
Viu Shorts! adalah festival film pendek yang mencakup kegiatan lokakarya dan produksi film untuk siswa di 17 kota di seluruh Indonesia. Festival ini akan dikelola oleh tim profesional dari Viu dan MAV Production Asia, termasuk sutradara film, editor film, dan penulis naskah. Mereka akan bertindak sebagai mentor yang membimbing siswa di setiap kota untuk mengadaptasi cerita-‐cerita lokal dan mengubahnya menjadi produksi sinematik yang secara potensial nantinya dapat ditayangkan pada khalayak internasional. Film pendek yang diproduksi selama Viu Shorts! di 17 kota akan dievaluasi, dinilai, dan pemenangnya akan diumumkan pada bulan Mei 2019 mendatang.
Selain itu, Viu Indonesia berkolaborasi dengan Berkarya!Indonesia melalui Festival Bekraf Habibie Festival 2018, dalam memberikan beasiswa yang meliputi biaya kuliah empat tahun penuh di Institut Kesenian Jakarta, kepada siswa berprestasi untuk melanjutkan studi sinematografi.
“Bekarya!Indonesia berkomitmen untuk meningkatkan kualitas bakat kreatif pemuda Indonesia sejak awal. Kami melihat semangat dan dedikasi yang sama terhadap upaya meningkatkan kualitas bakat dari Viu, dan sangat senang bermitra dengan mereka dalam beasiswa ini,” ungkap Ilham Habibie, Presiden dan Founder dari Berkarya!Indonesia.
Mengomentari kerjasama ini, Dr. Seno GumiraAjidarma, S.Sn., M.Hum, Rektor Institut Kesenian Jakarta mengatakan, “Kami sangat senang dengan inisiatif Viu dalam mengembangkan bakat Indonesia. Kami menghargai dan mendukung mereka. ”
Informasi lengkap tentang beasiswa sinematografi Viu dan Viu Shorts! festival tersedia di media sosial Viu Facebook, Twitter, Instagram, YouTube, and Viu Blog.
Comments ( 0 )