Liga Inggris 2022/2023: The Citizens Libas Arsenal 4-1

Liga Inggris 2022/2023: The Citizens Libas Arsenal 4-1

KABARINDO, MANCHESTER - Laga antara  Manchester City vs Arsenal di lanjutan Liga Inggris 2022/2023  di Stadion Etihad pada Kamis (27/4/2023) dini hari WIB, Manchester City menang 4-1 atas Arsenal!

Turun dengan skuad terbaiknya, Manchester City mendominasi pertandingan sejak awal laga. Terbukti sepanjang laga, Manchester City mendominasi penguasaan bola hingga 54 persen.

Tak sampai di situ, skuad asuhan Josep Guardiola juga melepaskan delapan shot on target, berbanding satu milik Arsenal. Dominasi itu pun berefek kepada hasil yang didapat The Citizens –julukan Manchester City.

Manchester City membuka keunggulan pada menit ketujuh lewat lesakkan Kevin De Bruyne, memanfaatkan assist Erling Haaland. Kemudian di pengujung babak pertama, giliran John Stones yang membobol gawang Arsenal setelah menerima umpan dari Kevin De Bruyne.

Alhasil hingga babak pertama berakhir, Manchester City unggul 2-0 atas Arsenal. Di babak kedua, Manchester City tidak mengendurkan serangan.

Hasilnya pun terlihat setelah Kevin De Bruyne mencetak gol kedua di laga ini pada menit 54, lagi-lagi setelah menerima assist dari Erling Haaland. Gol ini membuat Manchester City unggul 3-0 atas Arsenal.

Tim tamu sempat mencetak gol lewat Rob Holding pada menit 86, memanfaatkan umpan Leandro Trossard. Namun, gol itu belum cukup membantu. Sebab, Manchester City justru mencetak gol lagi lewat lesakkan Erling Haaland pada menit 90+5, setelah menerima umpan dari Phil Foden.

Arsenal benar-benar hancur lebur dalam empat pertandingan terakhir di Liga Inggris 2022-2023, yang mana hanya mendapatkan tiga imbang dan satu kalah. Sementara Manchester City, selalu menang dalam enam laga terkini di Liga Inggris 2022-2023.

Alhasil, Manchester City tinggal menunggu waktu untuk menggeser Arsenal dari puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023. Benar, Arsenal masih memuncaki klasemen Liga Inggris 2022/2023 dengan 75 angka, unggul dua poin dari Manchester City di posisi dua.

Namun, patut dicatat, Manchester City memiliki tabungan dua pertandingan yang belum dimainkan. Jika Manchester City memenangkan satu saja dari dua laga itu, mereka bakal menggeser Arsenal dari puncak klasemen Liga Inggris 2022/2023. Foto: Reuters