Luhut Binsar Pandjaitan Meminta Perayaan Natal 2021 Tetap Patuh Protokol Kesehatan
KABARINDO, JAKARTA - Luhut Binsar Pandjaitan selaku Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi meminta agar perayaan Hari Natal 2021 tidak berlebihan.
Dalam video singkat yang diunggah di Instagram, Menteri Luhut meminta agar masyarakat tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
"Saya mengucapkan selamat Hari Natal 2021 kepada seluruh umat Kristiani yang merayakan dan Selamat Tahun Baru 2022 untuk kita semua," ucap Menteri Luhut dalam akun Instagramnya.
"Perayaan Hari Natal tahun ini masih dirayakan secara sederhana dan tidak berlebihan dalam sikap yang disiplin dengan protokol kesehatan Covid-19 yang harus terus kita jaga dan tingkatkan."
Luhut lantas menjelaskan bahwa sejauh ini tingkat pasien positif dan kematian akibat wabah Covid-19 di Indonesia terus menurun dalam dua tahun terakhir.
Menurutnya, keberhasilan tersebut adalah bentuk kerja sama pemerintah dengan masyarakat yang patuh dalam menekan angka penyebaran Covid-19.
"Namun, kita boleh berbangga tapi kita jangan sombong. Jangan pernah puas karena masih panjang perjalanan (melawan) Covid-19. Masih banyak yang tidak tahu tentang Covid-19 ini," ujarnya melanjutkan.
Lebih dari itu, Luhut juga mengatakan bahwa pemulihan ekonomi Indonesia yang terpukul Covid-19 cukup cepat jika dibandingkan dengan negara lain.
"Saya berdoa agar kita tetap bersuka cita dan tidak pernah patah semangat. Tuhan memberkati kita semua," Luhut memungkasi.
Sumber: Instagram Luhut Binsar Pandjaitan
Foto: Antara
Comments ( 0 )